Detail program

Styling/Illustration

Sertifikat
Apapun pertanyaanmu, kami siap membantu!

Silakan chat dengan agen langsung kami atau daftarkan kontakmu, dan kami akan menghubungimu.

Tentang Program

Program satu tahun ini akan mengasah kemampuanmu dalam membuat sketsa, ilustrasi, dan analisis tren. Dalam program ini, kamu juga akan belajar bagaimana mengembangkan koleksi berdasarkan riset pasar dan pemahaman sejarah dunia fashion.

Hasil Pembelajaran

  • Menguasai pengetahuan dasar tentang pengembangan kreatif dalam fashion.
  • Menguasai berbagai konsep dan tren fashion.
  • Menguasai hubungan antara fashion dan masyarakat.
  • Menguasai penggunaan berbagai material.
  • Menguasai keterampilan promosi dan presentasi dalam dunia fashion.
  • Menciptakan portofolio dengan standar industri.

Profil

Stilis sukses dan Ilustrator mode memiliki kombinasi keterampilan yang unik, termasuk:

  • Design Thinking

    Kemampuan mengolah berbagai inspirasi untuk menciptakan produk yang inovatif.
  • Ketelitian

    Kerja fashion desainer membutuhkan banyak pekerjaan yang sangat detail dan presisi.
  • Ketekunan

    Kemampuan untuk bekerja secara konsisten untuk memahami, berinovasi, dan mengembangkan bisnis adalah kunci bagi seseorang yang bekerja di dunia fashion.
  • Adaptif

    Mampu beradaptasi dengan perubahan tren, teknologi, dan metode produksi dalam industri yang terus berkembang.

Prospek Karier

Sektor fashion berkontribusi paling besar terhadap ekonomi kreatif Indonesia, mencakup 61,6% dari total nilai industri pada tahun 2022. Sektor ini juga berkontribusi terhadap lebih dari 2 juta lapangan pekerjaan di industri kreatif Indonesia.

Peluang Profesional

  • Fashion Stylist
  • Fashion Illustrator
  • Textile Designer

Gelar & Akreditasi

International Certificate LaSalle College Jakarta diberikan oleh LaSalle College International Education. Sertifikat ini diperoleh setelah mahsiswa menempuh studi selama satu tahun sebagai bukti bahwa siswa telah memenuhi kompetensi dasar di bidangnya masing-masing.

Perangkat Wajib

Mahasiswa wajib menggunakan laptop (Mac atau PC). Mahasiswa juga wajib menginstal perangkat lunak berlisensi apabila diminta oleh pengajar.

Berikut adalah persyaratan untuk Macs dan PCs:

  • Sistem operasi iOS atau Windows 10 dalam bahasa pengajaran (Inggris atau Indonesia)
  • Prosesor: minimum Intel i5 dan kompatibel dengan virtualisasi
  • Memori: 4 GB (disarankan 8 GB, terutama untuk Illustrator)
  • Hard drive: Minimum 500 GB
  • Layar: Minimum 14 inci
  • Konektivitas: Wi-Fi dan LAN
  • Port: Setidaknya satu port USB 3.0
  • Mouse (boleh wireless)

LaSalle College Jakarta menyediakan berbagai perangkat lunak wajib yang dibutuhkan mahasiswa dalam proses ajar, antara lain:

  • Adobe Illustrator
  • Adobe Photoshop
  • Lectra

Kesempatan

Field Trip - Domestik & Internasional

Salah satu tujuan kami adalah untuk menghasilkan desainer yang memiliki pemikiran global dengan kearifan lokal. Kami memfasilitasi mahasiswa untuk melakukan eksplorasi kebudayaan Indonesia untuk mendapatkan inspirasi, membuat inovasi. Kami juga mengajak mahasiswa merasakan langsung ekosistem industri desain dan kreativitas global melalui International Field Trip.

Kunjungan Perusahaan

Koneksi kami dengan industri kreatif akan memungkinkan kamu untuk melihat dan merasakan langsung bagaimana industri berjalan melalui program kunjungan perusahaan.

Career Center

Langsung terjun ke dunia profesional setelah lulus dengan dukungan Career Center kami.

Syarat penerimaan

Mahasiswa harus memenuhi salah satu prasyarat dari berikut:

  • Memiliki Ijazah SMA atau sederajat.

  • Lulus ujian kejar Paket C atau tes penyetaraan lainnya.

Tanggal Akademik

Apapun pertanyaanmu, kami siap membantu!

Silakan chat dengan agen langsung kami atau daftarkan kontakmu, dan kami akan menghubungimu.